Harusnya Cara Mendapatkan Vaksin COVID- untuk Umum
Vaksinasi merupakan salah satu cara yang paling direkomendasikan untuk menekan persebaran COVID-. Terbukti beberapa negara di dunia yang sukses menerapkan vaksinasi COVID- bisa menekan penularan COVID- di negaranya.
Indonesia sendiri terus mempercepat proses vaksinasi sehingga stabilisasi kondisi kesehatan bisa tercapai. Nah hal inilah yang membuat sekarang banyak sekali cara untuk mendapatkan vaksin COVID-, khususnya di kota-kota besar.
Tapi barangkali informasi yang ada belum cukup tersebar ya? Nah untuk itulah kami mengumpulkan informasi seputar cara untuk mendapatkan vaksin COVID- buat kamu!
Salah satu cara yang paling mungkin untuk kamu lakukan adalah mendatangi fasilitas kesehatan primer terdekat. Khususnya di puskesmas-puskesmas terdekat dengan rumah tempat tinggalmu.
Bila kamu tidak berkenan untuk datang ke puskesmas terdekat, maka kamu bisa langsung mendatangi beberapa klinik yang sudah ditunjuk pemerintah. Kamu juga bisa mendatangani RS besar secara langsung untuk melakukan vaksinasi.
Adapun daftar tempat yang saat ini sudah melayani vaksinasi COVID- bisa kamu lihat secara langsung di laman situs milik pemerintah berikut ini. Meski demikian layanan ini sementara hanya berlaku di Jawa dan Bali saja ya!
Nah perlu diingat, salah satu kekurangan mendatangi faskes primer langsung adalah tentu saja keramaian yang sulit diprediksi. Yah, apalagi di daerah yang padat penduduk, tentu antrean dan keramaian agaknya sulit dihindari.
Apalagi dengan mendatangi faskes langsung, artinya kamu belum konfirmasi kepada pihak puskesmas, klinik, atau RS terkait. Tentu ada saja kemungkinan antrean sudah terlalu penuh.
Nah bagi kamu yang tinggal di daerah luar Jawa dan Bali, bisa pula melakukan pengecekan daftar fasilitas kesehatan yang menyelenggarakan vaksin di laman situr masing-masing provinsi.
Beberapa laman situs tersebut bisa kamu klik langsung di bawah ini ya!
Daftar di atas merupakan daftar ibu kota provinsi di seluruh Indonesia. Kamu cukup klik salah satu yang sesuai dengan provinsi tempat kamu tinggal di Indonesia.
Salah satu terbosan Kementerian Kesehatan, bekerja sama dengan Kementerian Kominfo adalah pembuatan aplikasi Peduli Lindungi. Memiliki beragam fitur, dan salah satunya adalah layanan pendaftaran vaksinasi.
Adapun cara untuk melakukan vaksinasi COVID- melalui aplikasi ini adalah sebagai berikut:
- Pertama-tama unduh aplikasi PeduliLindungi di ponsel yang kamu miliki. Kamu bisa juga langsung masuk ke laman situs PeduliLindungi tanpa apps.
- Setelah itu lakukan pendaftaran atau log in apabila sudah masuk ke dalam Peduli Lindungi.
- Setelah itu kamu yang baru mendaftarkan bisa login. Masuklah ke dalam Home atau Beranda dari aplikasi atau laman situs Peduli Lindungi tersebut.
- Nah kamu bisa langsung pilih menu Vaksin COVID-. Kamu cukup lanjutkan registrasi sesuai dengan langkah yang ada di dalam aplikasi tersebut.
Selain itu untuk beberapa kalangan khusus seperti nakes, orang tua, dan beberapa kalangan yang diharuskan vaksin biasanya akan mendapatkan notifikasi langsung dari Peduli Lindungi.
- Kamu bisa mendapatkan SMS Blast dari PEDULICOVID.
- Bila mendapatkan SMS tersebut maka kamu harus langsung registrasi ulang dengan SMS ke atau *#. Nantinya kamu akan mendapatkan tiket registrasi elektronik untuk mendapatkan vaksin COVID-
Salah satu langkah percepatan vaksinasi yang diambil oleh pemerintah adalah dengan melakukan vaksinasi, dengan tajuk vaksinasi gotong royong. Nah untuk yang satu ini pemerintah memberikan tanggung jawab kepada Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin).
Vaksinasi Gotong Royong (selanjutnya disingkat VGR) bisa didapatkan oleh perusahaan. Nah dengan catatan perusahaan harus memberikan VGR ini kepada seluruh karyawannya yang berhak.
Adapun langkah-langkah yang bisa dilakukan untuk mendapatkan VGR saat ini adalah sebagai berikut.
Pertama-tama kamu harus membuka kuisioner seputar VGR yang telah disipakan oleh KADIN. Kamu bisa langsung membukanya di laman situs berikut ini.
Setelah itu kamu bisa langsung mengisi kuisioner yang telah disiapkan sebelumnya. Adapun beberapa hal yang harus kamu persiapkan adalah sebagai berikut ini:
- Siapkan data perusahaan secara lengkap, mencakup nama perusahan hingga domisili dan sektor usaha.
- Siapkan data direktur utama secara lengkap dan nama penanggung jawab di perusahaan tersebut.
- Siapkan pula email pengisi data. Kami sarankan perusahaanmu membuat email khusus yang bisa digunakan terkait vaksinasi tersebut.
Setelah itu kamu cukup mengikuti langkah yang ada di dalam situs tersebut. Nah, akan tetapi ada beberapa kekurangan VGR untuk perusahaan saat ini. Salah satunya adalah statusnya yang bulan ini (Juli) masih waiting list.
Artinya perusahaan yang baru saja mendaftar VGR bulan ini tentu masih harus mengantre. Adapun kontak (WhatsApp) yang bisa kamu hubungi terkait VGR perusahaan adalah sebagai berikut ini:
Bila ada pertanyaan yang masih kamu bingungkan seputar VGR perusahaan, silahkan kontak langsung hotline di atas ya!
Meski langkah yang satu ini masih cukup kontroversial saat artikel ini diterbitkan, menurut kami langkah vaksinasi berbayar macam ini cukup bisa diapresiasi.
Terlepas dari kontroversinya, bagi kamu yang memang berharap untuk divaksinasi dengan menggunakan vaksin berbayar ini bisa melakukan beberapa langkah mudah di bawah ini:
- Pertama-tama kamu bisa langsung bertanya terlebih dahulu ke Kimia Farma. Bisa ke nomor hotline nya di –, atau bisa juga langsung ke Kimia Farma terdekat dengan rumahmu.
- Setelah itu lakukanlah pendaftaran vaksinasi ke situs kimia farma dan biasanya kamu akan diarahkan ke WhatsApp.
- Cara lain yang bisa kamu lakukan adalah dengan mendaftarkan diri langsung melalui aplikasi Kimia Farma Mobile. Namun hingga artikel ini diterbitkan, aplikasi ini belum bisa digunakan.
- Setelah itu kamu akan diminta untuk menentukan tanggal, waktu, serta lokasi vaksinasi. Sesuaikan saja dengan jadwal yang kamu punya.
Adapun beberapa cabang Kimia Farma yang saat ini sudah melayani vaksinasi gotong royong individu adalah sebagai berikut ini:
- Jakarta KF Senen dengan kapasitas orang per hari
- Jakarta KF Pulogadung dengan kapasitas orang per hari
- Jakarta KF Blok M dengan kapasitas – orang per hari
- Bandung KF Supratman (drive thru) dengan kapasitas orang per hari
- Semarang KF Citarum dengan kapasitas orang per hari
- Solo KF Sukoharjo dengan kapasitas orang per hari
- Surabaya KF Sedati dengan kapasitas orang per hari
- Bali KF Batubulan dengan kapasitas orang per hari
Adapun kamu yang tinggal di luar tempat-tempat tersebut, tentu bisa sedikit bersabar ya. Nah kamu yang bersedia bisa menyiapkan uang sebesar Rp .,- per dosis ditambah tarif pelayanan maksimal Rp .,- per dosisnya.
Artinya setiap kedatangan kamu harus menyiapkan uang setidaknya Rp .,- atau sekitar Rp ribu. Biaya ini bisa lebih murah apabila tarif pelayanan bisa lebih murah.
Adapun kamu yang sudah divaksin, tentu harus mendapatkan sertifikat vaksinasi COVID-. Nah sebenarnya beberapa fasyankes bisa memberikan sertifikat tersebut secara langsung melalui print out.
Tapi ada pula tentu beberapa fasyankes yang tidak memberikan print out vaksinasi tersebut. Untuk itulah kamu harus tahu bagaimana cara mengunduh sertifikasi vaksinasi tersebut. Berikut ini langkahnya
- Pertama-tama kamu harus membukan laman situs Peduli Lindungi, ataupun membuka aplikasi PeduliLindungi yang sudah kamu unduh sebelumnya.
- Setelah itu klik Registrasi Vaksin dan lakukan pendaftaran bila belum memiliki akun. Bila sudah langsung Log In saja.
- Masukkan Nama Lengkap, NIK, serta Nomor Ponsel yang kamu miliki. Masukkan sesuai dengan yang kamu gunakan ketika melakukan vaksinasi sebelumnya.
- Masukkan OTP digit yang dikirimkan via SMS.
- Setelah itu pilih menu Sertifikat Vaksin di bagian pojok kanan atas.
- Klik Nama dan secara otomatis sertifikat vaksin COVID- akan muncul. Setelah itu kamu bisa langsung mengunduh sertifikat vaksin tersebut.
Untuk kamu yang sibuk dan sering bepergian, tentu kami sangat menyarankan untuk melakukan print dari sertifikat vaksinasi ini. Atau setidaknya simpanlah di dalam ponselmu, karena biasanya sertifikat ini sering dijadikan syarat perjalanan jarak jauh.
Cara Mendapatkan Vaksin COVID- untuk Umum #Cara #Mendapatkan #Vaksin #COVID #untuk #Umum